Sabtu, 04 Juli 2020

, , , , , , ,

Jejak Sempurna Bersyukur, Sabar, serta Ikhlas


Jejak Sempurna Bersyukur, Sabar serta Ikhlas
Jejak Sempurna Bersyukur, Sabar, serta Ikhlas



      Jejak Sempurna Bersyukur, Sabar, serta Ikhlas- Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarrakatuh, hai sahabat/i. kali ini rini akan bercerita mengenai rasa syukur, sabar dan ikhlas secara bersamaan ketika menghadapi kepelikan hidup ini. Terkadang dalam hidup kita selalu dihadapkan dengan berbagai persoalan kehidupan baik persoalan pertemanan, keluarga, politik dan ekonomi. Tetapi Islam mempunyai solusi untuk menghadapi permasalahan-permasalahan tersebut dengan cara bersykur, sabar dan ikhlaskan pasti kita tak merasa ketakutan dan gelisah karena kita selalu memegang kata-kata tersebut sebagai sebuah prinsip hidup.
Meskipun beliau sudah berusaha untuk menjual kaset tersebut, tetap saja uang yang di dapat tak dapat memenuhi kebutuhan sehari-harinya. Bahka, terkadang beliau tak sanggup membayar kost hingga makan. Tetapi, beliau tetap tersenyum menjalani hidupnya. Ia menikmatinya dengan bersyukur dan ikhlas dalam hidupPak No hidup sebatang kara, ia tidak hidup tanpa istri dan anak. Beliau ngekos di daerah sawahan dan untuk membayar sewa kosnya dengan cara dicicil. Beliau menawarkan barang dagangannya tak tentu arah. Bahkan, ia berjualan dari pagi hingga magrib. Ada seseorang yang selalu membli barang dagangannya seperti dilansir di akun instagram @vivipdharapan :


Kisah harus penjual kasetBertahan hidup sesuap nasi
 

    
Kisah harus penjual kaset
        
        
 Dari unggahan tersebut @vivipdharapan membuka sebuah donasi untuk Pak No dan alhamdulillahnya donasi tersebut sudah ada ditangan Pak No. semoga Pak No mendapatkan rezeki lebih banyak lagi agar hidupnya seperti kita yang terpenuhi segala kebutuhannya.
    Dari kisah Pak No kita dapat memetik sebuah pelajaran yaitu kita haruslah dapat bersykur,sabar serta ikhlas dalam menghadapi tantangan hidup. Pertama kita harus bersyukur, yang dimaksud bersyukur itu adalah menerima segala apapun yang di berikan tuhan, menjalani kehidupan yg sudah ditentukan oleh tuhan. intinya adalah menerima segala sesuatu dengan ikhlas, tabah dan sabar.

Bersyukur untuk menerima

Perlunya bersyukur atas nikmat Allah, sebab Allah tidak akan selalu memberikan kenyamanan di dunia. Semua umatnya pasti akan mengalami hidup yang pelik dan akan ditantang untuk menghadapi sebuah masalah tersebut dapat diselesaikan dengan cara bersyukur atau maksiat.


 
Emosi menguji kesabaran


            Setelah bersyukur, kita juga harus di uji dengan kesabaran tingkat kebrapa kita dapat menghadapi masalah terberat kita. Sabar adalah suatu sikap menahan emosi dan keinginan, serta bertahan dalam situasi sulit dengan tidak mengeluh. sabar merupakan kemampuan mengendalikan diri yang juga dipandang sebagai sikap yang mempunyai nilai tinggi dan mencerminkan kekokohan jiwa orang yang memilikinya.Semakin tinggi kesabaran seseorang miliki maka semakin kokoh juga ia dalam menghadapi segala macam masalah yang terjadi dalam kehidupan.Sabar juga sering dikaitkan dengan tingkah laku positif yang ditonjolkan oleh individu atau seseorang.

Ikhlas dalam Sabar




            Selain itu, kita harus perlu ikhlas. Apabila kita bisa menempatkan keikhlasan hati kita insyaalah Allah akan menambah nikmat kita. Ikhlas adalah kita rela akan segala yang terjadi pada diri kita karna kita meyakini bahwa semua yang terajdi di alam semesta itu kehendak Allah.
            Jika kita sudah bisa menjalankan syukur, sabar dan ikhlas pada tempatnya insyallah hidup akan terasa tenang seperti Pak No. Beliau  selalu bersyukur, sabar dan ikhlas. Hidup tak serta merta selalu di atas, hidup ini bagai roda yang berputar, berporos. Kita bisa memfilosofikan bianglala, kalau kita naik bianglalal kita akan memulai dari bawah sampai atas. Ketika kita di atas kita dapat melihat pemandangan yang di bawah yang membuatkita senang. Tetapi kita akan kembali lagi ke bawah dan kadang kita kecewa kan. Hal inilah yang harus dihindari.

            untuk sahabat/sahabati cukup sekian cerita inspiratif dari rini ya, jikalau ada kata yang kurang berkenan mohon dimaafkan. Rini berharab blog ini dapat membantu kita lebih menjaga hati untuk bersyukur,sabar serta ikhlas maka sempurnalah hidup kita.😍💕
Continue reading Jejak Sempurna Bersyukur, Sabar, serta Ikhlas